Satu Lagi Perguruan Tinggi di Garut Menjalin Kerjasama dengan Bawaslu Kabupaten Garut
|
Bawaslu Kabupaten Garut – Kabupaten Garut memiliki kurang lebih 13 perguruan tinggi diantara 13 perguruan tinggi yang akan di ajak kerjasama sekaligus penyerahan buku dalam tahap pertama ada 6 Perguruan Tinggi. Sehubungan hal tersebut, Bawaslu Kabupaten Garut akan melakukan kunjungan ke kampus se Kabupaten Garut di awal tahun 2021 ini.
Adapun tujuan dari kunjungan keenam perguruan tinggi di Kabupaten Garut adalah untuk penyerahan buku Bawaslu Kabupaten Garut tentang pemilu 2019 dengan judul “Potret pengawasan”.
“Pendistribusian buku ini akan kita lakukan ke seluruh kampus di Kabupaten Garut, dengan harapan mahasiswa dan akademisi di Kabupaten Garut dapat mengetahui bagaimana potret pemilu tahun 2019 di Kabupaten Garut” demikian ujar Ketua Bawaslu Kabupten Garut
Ketua Bawaslu Kabupaten Garut juga berharap tak hanya buku potret Pemilu 2019 yang dapat diserahkan ke perguruan tinggi Lebih jauh disampaikan bahwa dengan adanya nota kesepahaman dengan di tandai penandatanganan Mou dan MoA antara Bawaslu Kabupaten Garut dengan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yasa Anggana Garut (STIE) bisa bersama -sama mengawal demokrasi dan mencipatakan suasana yang jauh lebih baik bagi keberlangsungan demokrasi di indonesia khusunya di kabupaten garut.
Hal ini mendapat apresiasi dari Rektor STIE menyampaikan terimakasih kepada Bawaslu Kabupaten Garut atas kunjungan dan penyerahan buku potret pemilu 2019 juga penandatangan kerjasama antara bawaslu dan STIE yang didalam poin kerjasama tersebut melibatkan mahasiswa dalam mengawal demokrasi terkhusus pengawsan partisipatif dan memang sejatinya bahwa mahasiswa adalah estafet penerus kepemimpinan juga menjadi agent of cahange dan juga sangat berterimakasih atas diberikannya buku dengan judul potret pengawsan sehingga dapat menjadi bahan bacaan oleh mahasiswa dan civitas akademi dilingkungan Kampus STIE .
Div Hukum Humas dan Datin

Tag
Berita
Publikasi